SELAMAT DATANG DI BLOG GW
HOME | ABOUT | CONTACT | TIPS

Saturday 7 June 2014

Perbedaan Malware, Virus, Worm, Spyware dan Trojan




Apa perasaan Anda saat komputer Anda dijangkiti virus? Pastinya jengkel ya. Langkah pertama yang akan kita lakukan adalah segera menyiapkan senjata berupa tools AntiVirus. Setelah kita selesai scanning file-file yang ada di komputer, hasilnya cukup membuat begidik. Banyak varian virus yang terdeteksi. Bahkan ada yang ‘paket komplit’, ada yang ter-detect sebagai malware, virus, worm, spyware bahkan sampai trojan. Dari beberapa varian yang terdeteksi itu, tahukah Anda perbedaanya?
 

Pada kesempatan kali ini, Teknopedia akan mencoba mengulas perbedaan pada masing-masing istilah itu. Berikut penjelasannya:

1. MALWARE (Malicious Software)
Malware adalah sebuah software komputer yang diciptakan oleh seseorang dengan tujuan jahat dan merugikan orang lain. Kenapa dikatakan jahat? Karena malware sanggup merubah file, seperti menghapus, menyembunyikan hingga mencuri file serta menguras sumber daya lain tanpa seijin dan sepengetahuan pemilik komputer. Dari arti diatas, dapat diperinci bahwa sebenarnya Virus, Worm, Spyware dan Trojan adalah MALWARE. Sekarang mari kita lebih perinci pengertian yang lain.

2. VIRUS
Virus adalah malware yang sifatnya menginfeksi komputer yang kinerjanya membutuhkan bantuan pihak ketiga. Virus tidak dapat mengaktifkan sistemnya sendiri, tetapi harus dengan tindakan dari pihak ketiga (pengguna komputer), yaitu dengan cara mengekliknya. Si pembuat virus biasanya menyisipkan virusnya dalam berbagai cara, salah satunya yaitu melalui gambar yang menarik perhatian sehingga membuat pemilik komputer mengekliknya.

3. WORM
Worm adalah malware yang mampu mengaktifkan dirinya sendiri tanpa bantuan pihak ketiga (pengguna komputer). Sesaat setelah worm berhasil masuk kedalam sebuah komputer atau jaringan komputer, maka worm ini akan dapat berpindah ke komputer lain secara otomatis tanpa dicegah oleh pemilik komputer lain.
Mungkin dalam benak Anda muncul pernyataan “kalau begitu worm lebih hebat daripada virus”. Tidak juga! Disini worm hanya dapat menginfeksi sebuah komputer jika dia menemukan celah keamanan (vulnerability) dari sebuah software, semisal Microsoft Office, Adobe atau aplikasi lainnya. Worm tidak sehebat virus, kenapa? Worm tidak mampu menginfeksi komputer yang apabila celah keamanannya sudah ditutup (patch). Lain dengan virus, virus mampu menginfeksi jaringan komputer sekalipun celahnya sudah ditutup/ter-patch.

4. SPYWARE
Sesuai namanya, spyware adalah malware yang dibuat untuk memata-matai komputer seseorang. Pada awalnya, malware ini digunakan untuk memata-matai profil pengguna komputer yang mana data-data yang terkumpul digunakan untuk menampilkan iklan sesuai dengan data yang terkumpul tadi.

5. TROJAN
Trojan adalah malware yang biasanya dibenamkan pada program baik yang berguna bagi pengguna komputer, seperti crack, game dan program lainnya; yang ketika diinstal maka malware ini akan memata-matai, mencuri sampai mengirim data ketukan keyboard pada pembuat malware ini.

No comments:

Post a Comment